Untuk Mendapatkan Harga Terbaik, Segera Hubungi Kami di (021) 2961 5678                                                                                    
IHSG DIBUKA MERAH DI POSISI 6.310

25 Juni 2019, 10.22 WIB


image

Nilai tukar rupiah meningkat tipis yang berada di posisi Rp 14.135/ US$. Hal tersebut menunjukan adanya penguatan sebesar 0,08 % dibandingkan penutupan Senin kemarin senilai Rp 14.146/US$.

Pada hari ini, mata uang utama Asia terjadi penguatan dibandingkan dolar AS. Mata uang yang mengalami penguatan seperti Ringgit Malaysia sebesar 0,02%, dolar Hong Kong sebesar 0,03%, dolar Singapur sebesar 0,06%, Thailand sebesar 0,11% dan won Korea yang mengalami peningkatan yang tertinggi yaitu sebesar 0,19%.

Disisi lain yen Jepang mengalami pelemahan dengan dolar AS senilai 0,01%. Beberapa negara maju seperti dolar Australia dan euro juga lebih unggul 0,02%. Sedangkan poundsterling tidak ada perubahan apapun terhadap dolar AS.

Salah satu faktor yang menyebabkan melemahnya indeks dolar AS yaitu dikarenakan adanya rencana pemangkasan suku bunga yang dilakukan oleh bank sentral AS The Fed. Para pemain-pemain pasar juga memperkirakan penurunan suku bunga yang akan terjadi bulan depan.

Pelemahan yang terjadi pada rupiah juga dikarenakan adanya kekhawatiran investor terhadap ketegangan AS dan Iran. Iran merupakan produsen minyak akan menjadi geopolitik yang berdampak terhadap perubahan harga minyak di dunia. Jika harga minyak dunia mengalami peningkatan, maka akan berdampak buruk bagi Indonesia dikarenakan Indonesia merupakan negara yang mengimpor minyak.

Rupiah akan ditransaksikan di posisi Rp 14.127/ US$ hingga Rp 14.190/US$.